Daftar Harga Susu Bayi 0 – 6 Bulan Terbaru

By: admin

Pada dasarnya susu formula ada berbagai macam. Meski ASI merupakan asupan terbaik untuk bayi, tetapi kadang kalanya pemberian ASI tidak disarankan, khususnya untuk ibu atau bayi yang memiliki masalah medis tertentu. Tak ayal, langkah memberikan susu formula pun dijadikan sebagai pilihan untuk membantu pertumbuhan sang bayi. Berikut adalah daftar harga susu bayi 0 – 6 bulan terbaru yang harus Anda tahu.

Daftar Harga Susu Bayi 0 – 6 Bulan Terbaru

Daftar Harga Susu Bayi 0 – 6 Bulan Terbaru
Daftar Harga Susu Bayi 0 – 6 Bulan Terbaru

Susu Morinaga BMT P-HP MoriCare

Susu Morinaga BMT P-HP MoriCare, atau yang juga dikenal dengan nama susu BMT ini adalah susu formula terbaik untuk bayi 0 – 6 bulan. Produk susu BMT tersebut mengandung protein susu yang diolah secara enzimatik, sehingga sangat baik untuk tumbuh kembang bayi. Lalu, untuk harga susu bayi 0 – 6 bulan tersebut, yakni Rp 250 ribu.

Susu Nutribaby Royal Pepti

Apabila si kecil mengalami alergi susu sapi, maka Anda bisa memberikan susu Nutribaby Royal Pepti. Ini merupakan jenis susu formula terbaik untuk bayi dengan alergi susu sapi. Dijual dengan kisaran harga Rp 200 ribuan, susu Nutribaby Royal Pepti dibuat dari bahan dasar protein susu sapi yang terhidrolisis ekstensif . Anda bisa memberikannya untuk bayi dengan alergi susu sapi ringan hingga sedang.

Susu Nutragimen LGG

Selanjutnya ada susu formula Nutragimen LGG, ini adalah jenis susu bayi usia 0 – 6 bulan terbaik dan direkomendasikan untuk bayi dengan alergi susu sapi. Tidak hanya itu, susu Nutragimen LGG juga cocok untuk bayi yang alergi laktosa. Hal ini dikarenakan susu formula tersebut tinggi akan kandungan hypoallegenic dan mengandung protein terhidrolisis ekstensif. Lalu, untuk harganya Nutragimen LGG ditawarkan sekitar Rp 250 ribuan.

Susu Friso Frisolac Gold 1

Salah satu hal yang kerap dikhawatirkan para orang saat memberikan sufor pada bayinya adalah reaksi setelah pengkonsumsian susu tersebut. Namun agar Anda tidak khawatir, susu formula Friso Frisolac Gold 1 bisa Anda pertimbangkan. Jenis susu formula tersebut dibuat dengan teknologi locknutri. Hal demikian dilakukan agar nutrisi dan protein alami susu sapi tetap terkunci dengan baik. Susu Friso Frisolac Gold 1 dihargai sekitar Rp 160 ribu dan bisa didapatkan di supermarket – supermarket terdekat.

Susu Arla Baby & Me Organic

Rekomendasi lain susu formula terbaik untuk bayi usia 0 – 6 bulan adalah Arla Baby & Me Organic. Harga susu Arla Baby & Me Organic, yakni sekitar Rp 150 ribuan. Susu formula tersebut juga memiliki nutrisi yang lengkap, seperti omega-3, omega-6, AA DHA dan masih ada banyak lagi.

Susu Nutricia Bebelove 1

Bayi usia 0 – 6 bulan umumnya belum memiliki sistem imunitas tubuh yaang baik. Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan orangtua untuk membantu memperkuat daya tahan tubuh bayi adalh dengan memberikan susu formula Nutricia Bebelove 1. Jenis susu formula tersebut dipercaya dapat menjaga kestabilan jumlah bakteri baik dalam saluran pencernaan si kecil. Susu Nutricia Bebelove 1 dijual dengan harga terjangkau, yakni Rp 160 ribuan.

Susu Wyeth S-26 Promil Gold

Perkembangan otak bayi adalah hal pertama yang ingin Anda tingkatkan saat bayi lahir ke dunia. Selain dengan melakukan stimulasi dari luar, perkembangan tersebut juga bisa dilakukan lewat susu formula bayi terbaik, Wyeth S-26 Promil Gold. Dengan harga Rp 180 ribuan, susu formula tersebut diklaim dapat memaksimalkan perkembangan otak bayi sebab mengandung formula khusus multi excel.

Demikianlah daftar harga susu bayi 0 – 6 bulan terbaru yang bisa kami informasikan. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar